SOSIALISASI PROGRAM KAMPUNG IKLIM (PROKLIM)

Selasa, 30 April 2019 | 15209 Kali
SOSIALISASI PROGRAM KAMPUNG IKLIM (PROKLIM)

Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas baru-baru ini tepatnya pada hari  Kamis, 25 April 2019 telah melaksanakan Sosialisasi Proklim tahun 2019 bertempat di Desa Pasir Wetan Kecamatan Karang Lewas.

Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mempersiapkan pembentukan Kampung Iklim sekaligus pembinaan terhadap kelompok calon penerima bantuan stimulan sarana prasarana pengelolaan perbaikan kualitas lingkungan. Adapun kelompok penerima bantuan adalah Bank Sampah Suka Mandiri dengan ketua Ibu Umi Rochayati.

Pada sosialisasi tersebut selain disampaikan tentang PROKLIM (Program Kampung Iklim) kepada kelompok dengan para anggotanya, juga diserahkan dropping sarpras oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Jawa Tengah yaitu berupa tas sampah pilah 50 set (5 buah/ set) = 250 buah, gerobak sampah pilah 2 unit, alat pencacah sampah 1 unit, komposter 6 buah, dan biopori 10 buah.

Dalam kesempatan terpisah Kabid Tata Lingkungan NLNW Siwi Utami, S.Pd, M.Si menyampaikan bahwa untuk suksesnya PROKLIM di Kabupaten Banyumas akan dibentuk Tim Pembina yang terdiri dari lintas sektoral/ lintas program.

Related Posts

Komentar